

Otoinfo – Ramai diberitakan Honda bakal rilis skutik terbaru di tahun 2024. Ini adalah bentuk upgrade dari Honda Scoopy 110, motor ini bakal sandang title Honda Scoopy Stylo 160.
Baca juga:All New Honda BeAT 150 2024 Jadi Rilis? Berikut Gambaran Spesifikasinya
Honda makin perjelas desain retro klasik pada skutik terbarunya ini, tampilan vintage dengan konfigurasi mesin 160cc adalah perpaduan yang sempurna.
Dari segi desain, Honda Scoopy Stylo 160 menawarkan sentuhan klasik yang cantik yang disandingkan dengan gaya retro yang penuh daya tarik.



Desain minimalis dan bentuk yang tegas membuat Honda Scoopy Stylo 160 terlihat sangat modis.
Di sisi lain, Honda tetap mempertahankan daya tarik tradisional yang memikat pada skutik retro klasik pabrikan Honda ini. Bentuk lampu depan bulat dan bodi berkontur halus dengan sentuhan gaya retro memberikan skuter ini tampilan yang menawan.
Skutik ini memiliki elemen desain yang kekinian, modern, dan futuristik, ditambah dengan beragam fitur-fitur canggih.
Scoopy Stylo 160 unggul dalam hal performa dengan mesin berkapasitas 160cc.
Dengan mesin yang lebih besar, skuter ini sangat cocok untuk pengendara yang memiliki kegiatan super sibuk dan sering berakselerasi di jalanan kota yang padat.
Dalam hal kenyamanan pengendara, Scoopy Stylo 160 menawarkan kapasitas bagasi yang lebih luas serta jok yang lebih lebar dan ergonomis.
Ini menjadikannya pilihan yang ideal untuk pengendara yang menginginkan kenyamanan ekstra.
Nah, untuk sektor kompartemen skutik ini memiliki kapasitas bagasi yang lebih besar dibadingkan versi sebelumnya.