Wednesday, July 2, 2025
spot_img

Aldi Satya Dilatih Khusus Galang Hendra, Seperti Apa Latihannya?

Otoinfo.id–Peribahasa yang berbunyi buah jatuh tidak jauh pohonnya terbukti pada Aldi Satya Mahendra. Aldi yang baru berusia berusia 13 tahun adalah adik Galang Hendra Pratama yang merupakan pembalap WorldSSP300 (2019).

Mengingat Aldi Satya Mahendra memiliki potensi, sang kakak pun menggembleng habis-habisan di masa liburan sebelum balap seri awal WorldSSP300 di Jerez, Spanyol pada awal April nanti. Tidak main-main, Yamaha R25 dijadikan motor untuk berlatih. “Yamaha R25 kami punya sendiri, “jelas Dicky Hestu ayah dari Galang Hendra dan Aldi Satya.

Sebagai pembalap dunia WSS300, Galang Hendra pun menerapkan sistem pelatihan bergaya rider dunia pula. Jumlah lap menjadi patokan untuk terus mengenali mesin 250 cc. Tidak hanya untuk karakter mesin saja, pelatihan ini juga memiliki tujuan lain.

Kembali ke peribahasa, sekali merengkuh dayung dua, tiga pulau terlampaui. Selain mengenal karakter, pelatihan fisik pun bisa didapat secara otomatis. Bahkan bagaimana mencari riding style yang cocok dengan mesin 250 cc.

Baca Juga:  OnePrix 2022: Wow! Bos Aditama Ungkap Ada Keputusan Penting di Hari Jum'at, Ada Apa Nih?

Menu latihan setiap hari, Aldi Satya Mahendra menghabiskan jumlah 100 lap. “Galang menerapkan 3 sesi setiap latihan. Per sesi harus melahap antara 30-35 lap. Total satu hari sekitar 100 lap. Seminggu fokus 2-3 kali latihan ke Boyolali, “ujar Dicky Hestu yang juga mantan rider nasional di tahun 1995-2000-an.

Pelatihan menggunaan Yamaha R25 memang sangat diperlukan di usia dini, sebab di kasta dunia, mesin 300 cc seperti WSS300 karakteristiknya tidak beda jauh dengan R25. Sehingga sangat memudahkan dalam beradaptasi jika akan terjun ke seru dunia sekalipun. Wawan/MT4

    

Latest Posts