

Otoinfo.id-Abdurahman Shiddiqui dengan PSD Racing Shock dan Leon Chandra dengan bendera Racetech Performance adalah dua ahli pada bidang masing-masing. Abdurahman Shiddiqui atau akrab disapa Sidiq jago urusan suspensi, sedangkan Koh Leon nama tenar dari Leon Chandra adalah mekanik modern yang piawai dengan seluk beluk mesin dan mapping injeksi.




Baca Juga : Wow! Angka Penjualan Koizumi Melejit di Sumatera, Efek SCP Memang Keterlaluan


Bukan rahasia bila keduanya terlibat dalam kerjasama di berbagai event balap. Kolaborasi keduanya pun terbukti menorehkan prestasi spesial, salah satunya di Kejurnas OnePrix. Meraih banyak tropi juara dan menghantarkan rider sabet predikat juara nasional 2022 kelas Novice oleh Dimas Julaitmoko (Merak Raja Dancer).
Baca Juga : Awas! Akun Instagram JPNW Kena Hack, Segera Unfollow dan Laporkan!
Musim 2023 ini, Sidiq dan Koh Leon dipastikan kembali akan berkolaborasi. Secara ekslusive, keduanya akui ada komunikasi yang intens dalam proses persiapan musim balap 2023. Salah satu tema diskusi yang lagi diobrolin terkait oli untuk suspensi depan,bicara formulasi dan komposis untuk mendukung performa. “Dia adalah ahli suspensi dan geometri. Kerjasamanya sudah dimulai sejak 2021 dan bersinergi pula dengan KYB. Intinya hubungan persaudaraan, bukan semata-mata komersil dan financial,”ungkap Koh Leon saat dikonfirmasi.
Baca Juga : Blak-Blakan Bos JPNW : Tentang Bima Aditya dan Yuda Sanjaya, Dua Naga Pemburu Gelar Juara
Yup! Dalam suatu kesempatan wawancara di seri final ARRC 2022 (Thailand), Koh Leon pernah mengungkapkan,”Bahwa kalo bicara power mesin, saat ini relatif sama aja. Justru yang jadi konsen saat ini pada geometri dan suspensi jadi salah satu bagiannya. Pengaruhnya besar, maka itu perlu mendapatkan set up geometri yang tepat. Untuk itu perlu ada sinergi dengan ahlinya seperti PSD,”kata Koh Leon. Gaspol! Wawan