Otoinfo.id – Fenomena Bupati Cup Tuban Drag Bike Championship 2023 di lintasan non permanen Jl.Kh Abdul Wahab Hasbullah ring road Tuban pada Minggu (12/2), membuat semua kalangan bahkan Bupati setempat kagum. Pasalnya hadir ratusan starter untuk bertarung yang disambut oleh ribuan penonton. Ini yang spesial, penontonya istimewa.
Event tersebut berlangsung di cuaca yang bisa dibilang mendung disertai hujan saat jalanya balapan, namun penyelenggara berhasil menuntaskan semua kelas yang dilombakan dengan lancar dan kondusif. Kondisi ini pun tidak menciutkan penonton untuk melihat serunya persaingan di event tersebut.
Baca Juga : Yamaha BRM Kasih Diskon Spesial Valentine’s Day, Yuk Service Sama Pasangan!
Turut hadir sebagai tamu kehormatan Bupati Kabupaten Tuban Aditya Halindra Faridzky, SE., dan juga beberapa staff dan jajaran pemerintahan Kabupaten Tuban. Selain itu pada kesempatan yang sama beliau juga diberikan kesempatan agung untuk membuka jalannya perlombaan Drag Bike kali ini.
“Dalam kesempatan ini, saya sangat mengapresiasi kegiatan positif seperti ajang Bupati Cup Tuban Dragbike 2023. Kedepannya harapan saya bisa terselenggara, event balap motor resmi setidaknya 2-3 kali di Wilayah Kabupaten Tuban Jawa Timur. Hal ini nantinya pasti akan berpengaruh dalam memunculkan bibit unggul pebalap dari Tuban dan wilayah sekitarnya, dan kami juga siap membantu siapa saja yang membuat kegiatan serupa,” ungkap Aditya Halindra Faridzky, SE., Bupati Tuban dalam sambutannya.
Hal ini juga kembali menjadi torehan apik penyelenggara serta semua elemen Racing Organizer yang bertugas. Karena dengan mampu memberikan kemasan yang ciamik dan juga berkelas, tentu akan menjadi catatan sendiri bagi warga masyarakat Kabupaten Tuban yang juga hadir menyaksikan langsung di lintasan. Bahkan bisa dibilang mereka akan selalu rindu dengan event seperti ini kedepannya.
Baca Juga :Â Tim Kuat Bos Hebat: Haji Putra Rizky Raih Podium Tertinggi Kejurnas Sprint Rally 2023
“Alhamdulillah semua bisa berjalan lancar, terimakasih kepada Bapak Bupati Tuban serta semua pihak terkait yang sudah turut membantu dan menyukseskan acara kami ini. Terimakasih juga kepada semua warga masyarakat serta pebalap dan tim, yang sudah berpartisipasi. Sampai ketemu di ajang kami berikutnya,” ucap Maulana Surindra Pimpinan AE Indonesia Racing Organizer.
Catatan untuk Bupati Cup Tuban Dragbike Championship 2023, sukses mendatangkan kurang lebih 250 starter. Dimana seperti yang sudah diprediksi nama beberapa pembalap top tanah air juga turut hadir ambil bagian, sebut saja seperti Alvan Cebonk, Adit Coco, Joko Percil, Deby AP, Raka Komang, mereka semua adalah deretan dragster terbaik yang dimiliki Indonesia. Joss…!! Aji