Otoinfo.id – Pembalap Chalman Susanto, Rocket1Monkey kembali menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu penantang kuat di kelas SBK1000 dan SS600 Community. Setelah meraih pole position, Chalman tampil solid di Race 1 Mandalika Racing Series (MRS) 2025 Seri 2 dan sukses mengamankan podium ketiga.
Meski tak mudah menjaga posisi di tengah tekanan dari lawan-lawannya, Chalman berhasil mempertahankan ritme balapnya dan membuktikan konsistensinya sejak sesi kualifikasi.
“Start bagus, tapi beberapa lap pertama cukup menantang. Syukurlah bisa tetap jaga posisi dan podium. Ini jadi motivasi untuk tampil lebih baik di race kedua,” ungkap Chalman Susanto.
Hasil ini menjadi poin penting dalam perebutan klasemen, sekaligus sinyal bahwa Rocket1Monkey masih akan jadi kekuatan yang diperhitungkan di race berikutnya.