Thursday, July 3, 2025
spot_img

Grand Final MotorPrix 2018 Surabaya : Juara Nasional MP6, Ini Catatan Spesial Aldi Satya Mahendra!

OtoInfo.Id-Hari Minggu (18/11) kemarin boleh jadi menjadi salah satu hari yang spesial bagi Aldi Satya Mahendra. Pasalnya, rider potensial asal Yogyakarta itu resmi meraih predikat juara nasional di kelas MP6 (125 cc pemula B) untuk tahun ini. Predikat itu dipastikan jadi milik adik kandung Galang Hendra Pratama itu setelah di race MP6 pada Grand Final MotorPrix (18/11) Aldi finish pertama.

Aldi Satya Mahendra In Action MP6

Lewat pertarungan yang sangat ketat, Aldi mampu mengatasi perlawanan Dimas Juliatmoko (Bromo Jaya Mix) yang memang jadi rival terberat Aldi dalam perebutan gelar juara nasional MP6. Dimas yang berstatus juara region Jawa start dari posisi ke-3 sedangkan Aldi sebagai runner up menempati pole potion.  13 lap pertarungan di Sirkuit Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jatim, pertarungan kelas MP6 jadi duel yang sangat menarik. Alhasil, Aldi finish pertama sedangan Dimas kedua dan keduanya sama-sama meraih total point 45, hasil dari penambahan poin region dan grand final. Atas hasil race di Grand Final, Aldi-lah yang dinobatkan meraih juara nasional pertama dalam kariernya.

Aldi Satya Mahendra dan Diki Hestu (Ortu)

Kali pertama turun di road race sejak usia 7 tahun, kini diusia ke-12 Aldi seperti mengulang catatan prestasi Galang Hendra Pratama pada usia yang sama,”Galang kurang lebih di usia yang sama, tapi Galang pada kelas MP5. Hasil yang harus dapat pemacu motivasi untuk terus berprestasi dan level up,”ungkap Diki Hestu,selaku ortu dan manager tim Yamaha Kaboci Pirelli KYB DID, tim yaqng dibela Aldi. Peluang untuk mengawinkan gelar juara nasional juga sebenarnya terbuka di kelas MP5 (150 cc pemula B), tapi sayang MX King pacuan Aldi alamai trouble engine.

Ada beberapa catatan menarik dicermati dari capaian prestasi Aldi ditahun ini. Pertama adalah bagaimana Aldi punya fighting alias semangat juang yang tinggi dalam perjuangan merengkuh gelar juara nasional ini. Terlahir dari keluarga balap tulen, Aldi memang diuntungkan dengan faktor totalitas kedua ortunya yang notabene mantan pembalap. Terlebih lagi faktor Si Kakak, yang memilih jalur yang sama dengan torehan prestasi yang membanggakan hingga level dunia. Tahun ini, GHP-sapaan akrab Galang Hendra Pratama kembali akan berlaga full musim di ajang WSSP300. Pun begitu,”Terinspirasi oleh Galang dan didukung penuh oleh keluarga memang iya, tapi itu tak serta merta menjadikan Aldi seperti saat ini. Aldi memang punya semangat kerja keras dalam berlatih,”komentar Gandung Darmoko, pelatih fisik papan atas yang pernah diminta khusus melatih fisik Aldi.

Baca Juga:  R3 bLU cRU 2023 (Missano): Support By LFN HP969, Aldi Satya Posisi Kedua Superpole!
Aldi Satya dan Keluarga

Dukungan managemen tim dan performa pacuan juga jadi faktor penting. Pun begitu, yang tak kalah menarik gimana program Aldi tahun depan. Opsi akan beralagi level Asia (UB150) memang santer terdengar, bahkan sempat berhembus isu akan direkruit oleh tim asal Malaysia. Tahun ini Aldi memang sempat jadi sorotan saat akan berlaga ARRC Sentul dengan status wild card. Terkendala urusan asuransi yang terkait dengan syarat minimal umur, Aldi gagal main meski sudah berada di pit area dan telas lolos scrut,”Tetap semangat berlatih meski sempat alami kecewa berat, bukti kalo Aldi punya mental juang yang baik,”puji Achos, mekanik yang kawal pacuan Aldi di MotorPrix. So, kita tunggu kabar terbarunya, segenap redaksi OtoInfo.Id mengucapkan selamat kepada Aldi Satya dan tim Yamaha GHP! Wawan

 

 

Latest Posts