Honda Forza 250 2023: Big Skutik Mewah dan Berteknologi Tinggi!

Honda Forza 250 2023 Big Skutik Mewah dan Berteknologi Tinggi!

Otoinfo – Astra Honda Motor (AHM) mengumumkan peluncuran Honda Forza 250 terbaru, mempersembahkan kesan mewah, sporty, dan dilengkapi dengan fitur-fitur modern yang memanjakan pengendara.

Skutik besar ini hadir dengan desain terbaru yang menonjolkan tajamnya lekukan bodi, tetapi tetap mempertahankan kenyamanan posisi duduk, memberikan sentuhan prestisius bagi pemiliknya. Lampu depan dan belakang full LED turut mempertegas kesan sporty.

Baca Juga:   Mengulik Kembalinya Kejayaan Honda Jazz RS 2024! Hatchback Modern dengan Sentuhan Sporty yang Menggoda

Kesan mewah semakin terpancar melalui desain Combined Digital Panel Meter terbaru, menampilkan layar digital yang lebih besar dengan informasi lengkap seperti indikator Honda Selectable Torque Control (HSTC), indikator perawatan, trip meter, konsumsi bahan bakar, kecepatan, dan rpm.

Fitur keamanan ESS (Emergency Stop Signal) hadir untuk memberikan peringatan kepada pengendara di belakang saat pengereman mendadak dengan secara otomatis mengaktifkan lampu hazard.

Baca Juga:   Suzuki Baleno 2024! Melangkah Lebih Jauh dengan Desain Sporty dan Fitur Keselamatan Terkini!

Untuk mendukung mobilitas tinggi, skutik ini dilengkapi dengan USB Charger tipe C pada console box depan, memungkinkan pengguna untuk berkendara jarak jauh tanpa kekhawatiran kehabisan daya.

Fitur unggulan lainnya adalah Electrically Adjustable Windscreen yang memungkinkan penyesuaian ketinggian secara elektrik, menambah kenyamanan dan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan.

Octavianus Dwi, Marketing Director AHM, menjelaskan bahwa Honda Forza terbaru menghadirkan teknologi, kemewahan, dan kesenangan bagi konsumen skutik besar. AHM berkomitmen memenuhi ekspektasi masyarakat terhadap sepeda motor kelas atas.

Baca Juga:   Mengungguli Honda CR-V! Fitur Pintar Nissan X-Trail T32 yang Mendominasi

Honda Forza ditenagai oleh mesin 250cc SOHC eSP+ (enhanced Smart Power) berpendingin cairan, dilengkapi PGM-FI dengan tenaga maksimum 17 kW/7.750 rpm dan torsi puncak 24 Nm/6.250 rpm.