Wednesday, July 2, 2025
spot_img

Independent Max Solo Raya (IMSO) : Rajin Silaturahmi dan Rutin Kumpul Maxi!

Otoinfo.id-Datang dari Kota Solo, ada komunitas pengguna Maxi Yamaha, yaitu IMSO. IMSO sendiri ada sejak 9 September 2017. Ada sekitar 60 bikers Maxi dari Solo tergabung di dalamnya. Yup, mereka memiliki kegiatan yang patut di tiru para komunitas lain. “Kami lakukan rolling ke tiap rumah member, ya agar silaturahmi terjaga dan lebih mengenal satu sama lain, termasuk keluarga para member kami,” ungkap Anang Sulistiyo, ST. akrab di sapa Cak Anang.

Baca Juga:  Honda BeAT X Kobo Kanaeru: Skutik Canggih dengan Klub Motor Virtual Pertama di Indonesia!
Kiri-Tedi-Rufy-Sekjen-IMSO-Kanan-Cak-Anang-Ketua-IMSO

Cak Anang adalah ketua dari IMSO. Beliau mengungkapkan kalau tidak hanya rutin silaturahmi yang di lakukan “Ada touring pastinya, untuk touring panjang antar kota antar provinsi kita lakukan tiap tiga bulan sekali. Kami juga laksanakan baksos seperti ke panti asuhan, bencana di Pacitan kemarin dan kami juga survey on the spot untuk mengecat dengan pilox putih pada jalan yang berlubang. Pastinya untuk membantu mengurangi laka,” papar Cak Anang yang lahir di Gresik, Jatim ini.

Selain itu IMSO juga rutin ikut dalam acara yang digelar oleh Yamaha yaitu Maxi Day. Ajang kumpul para bikers Maxi itu memang diminati oleh pengguna Maxi Yamaha di seluruh Indonesia. “Kami pernah hadir di Maxi Day Trenggalek, Maxi Day Yogyakarta, serta Maxi Day Borobudur kemarin. Untuk Maxi Day Borobudur kemarin ada 6 member yang menyempatkan hadir disana,” lanjut pria yang hobi travelling dan touring ini.

IMSO hadir di Maxi Day

Maxi Day sendiri adalah bentuk apresiasi Yamaha pada para konsumen Maxi Yamaha yang sudah sekitar dua tahun berjalan. Untik itu selalu dapat komentar baik dari para pengguna Maxi Yamaha. “Sangat menarik , inovatif dan membuat banyak pengguna motor lebih tertarik lagi akan produk Yamaha, khususnya Maxi Yamaha,” ucap Cak Anang. Mantap! Yamaha Semakin Di Depan…Aji

Baca Juga:  Adam dan Aiman Berkilau: Kemenangan Pertama di Teluk Inta
Agenda touring IMSO

Latest Posts