Otoinfo.id- New Honda PCX 160 telah resmi diluncurkan di Yogyakarta melalui acara regional public launching yang diadakan oleh Astra Motor Yogyakarta pada 1 Maret 2025. Tidak hanya menghadirkan unit dengan tampilan pabrikan yang sudah elegan, tetapi juga memberikan inspirasi bagi para penggemar modifikasi melalui karya kreatif decal dari jaringan dealer Astra Motor. Beragam tema modifikasi menarik yang ditampilkan, mulai dari nuansa futuristik hingga sentuhan budaya lokal khas Magelang.
Modifikasi Stiker: Dari Futuristik Hingga Militeristik
1. Futuristik Tosca oleh Mekar Chandra Jaya Cilacap
Modifikasi ini memadukan desain aerodinamis dengan kombinasi warna hijau tosca dan putih yang memberikan kesan modern, segar, namun tetap mewah. Pola minimalis dan garis dinamisnya diperkaya dengan detail abu-abu metalik serta finishing glossy, menghadirkan kesan futuristik yang elegan.
2. Magenta Menggoda oleh Cendana Megah Lestari Kebumen
Tema ini mengedepankan warna magenta bold yang elegan. Tidak hanya tampil menawan secara visual, modifikasi ini juga memberikan kesan percaya diri bagi pengendara, menjadikannya pilihan sempurna untuk motor dengan karakter dinamis dan stylish.
3. Prestige Elegan oleh Astra Motor Center Yogyakarta
Menggunakan warna biru bunglon ungu yang berubah sesuai pencahayaan, modifikasi ini memberikan aura prestisius dan unik. Tampilan motor memancarkan pesona yang berbeda dari setiap sudut pandang, membuatnya terlihat lebih eksklusif.
4. Bomber Militeristik Amerika oleh Armada Tunas Jaya Jl. Solo
Terinspirasi dari pesawat tempur legendaris, modifikasi ini menggabungkan elemen visual seperti Pin-Up art, Shark Mouth, dan warna militer yang memberikan kesan tangguh dan berani. Cocok bagi pecinta semangat petualangan.
5. Sentuhan Budaya Magelang oleh Armada Tunas Jaya – Magelang
Dealer ini mengangkat keindahan budaya lokal Magelang, dengan siluet stupa Candi Borobudur dan latar belakang matahari terbenam. Tema ini merepresentasikan kekayaan sejarah Indonesia sekaligus memberikan kesan dramatis dengan nuansa petualangan.
Modifikasi Stiker Sesuai Keinginan
Untuk pemilik New Honda PCX 160 yang ingin menghadirkan gaya personal pada skutik kesayangannya, Astra Motor Yogyakarta menyediakan layanan modifikasi decal melalui jaringan dealer mereka. Konsumen dapat berkonsultasi untuk memilih desain sesuai preferensi dan kebutuhan.
Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta, Julius Armando, menyatakan, “New Honda PCX 160 hadir dengan beragam varian yang elegan. Jika konsumen ingin lebih kreatif dan tampil maksimal, ide modifikasi kami dapat menjadi inspirasi. Kunjungi dealer terdekat di wilayah Yogyakarta, Kedu, dan Banyumas untuk mendapatkan desain yang diinginkan.”
Baca Juga : Â Keren! Modifikasi Ninja SS Style Kalem Dibalut Part Sultan, Rogoh Kocek Hingga 100 Juta
Modifikasi decal pada New Honda PCX 160 memberikan peluang bagi para pemilik motor untuk tampil beda dan lebih percaya diri. Dengan tema-tema yang beragam, mulai dari futuristik hingga budaya lokal, Astra Motor Yogyakarta sukses memberikan inspirasi modifikasi yang dapat disesuaikan dengan gaya dan karakter pengendara.