Otoinfo.id – Keren dan menarik! Tim WH19 dibawah komando Wawan Hermawan pastikan tetap ikut Kejurnas balap motor di tahun 2025. Menurut Wawan, timnya akan ikutan Kejurnas MRS (Mandalika Racing Series) dan Kejurnas MP (Motoprix), guna sarana ujian para muridnya setelah ikutan racing school.
Yap, WH19 ini juga punya sekolah balap yang markasnya ada di Ciamis, Jawa Barat. Sekolah balap yang didirikan oleh mantan pembalap nasional itu kerap berlatih di Sirkuit Bukit Peusar. Ya, walaupun kadang di Ciamis, tapi kebanyakan berlatih di Tasikmalaya.
Untuk program tahun ini, Wawan memastikan timnya tetap komitmen ramaikan Kejurnas balap motor. Seperti MRS yang balap Sport dan MP yang balap Underbone alias Bebek.
“Kalau kita usahakan komitmen ikut Kejurnas guna sarana ujian setelah menimba ilmu di racing school. Kita juga siap untuk ikutan Kejurda Jawa Barat dan Club Event,” ujar Wawan yang notabene ayah dari pembalap muda Decksa Almer itu.
Oh ya, perlu diketahui bahwa sekolah balap miliknya ini terkenal dalam melahirkan bibit-bibit pembalap unggulan. Seperti yang terbaru, tiga muridnya baru saja lolos di Astra Honda Racing School. Mereka adalah Gian Muhamad Gibran dari Lombok, Al Jabar dari Jawa Barat dan Rafif Sedya dari Jawa Timur.
Ketiganya sudah masuk dalam program pelatihan khusus yang diadakan oleh Astra Honda. Jadi, arahnya mereka akan dibalapkan ke level Internasional. Makanya, program balap Kejurnas MRS jadi poin pentingnya dari WH19 ini.
Bahkan ketiga muridnya ini siap untuk ikutan balap MRS yang seri pembukanya akan digelar akhir pekan ini (11-13/4), di Sirkuit Mandalika, Lombok. Yang pasti, WH19 ini jadi salah satu sekolah balap yang komitmen untuk melahirkan pembalap muda bertalenta, yang siap untuk melangkah ke level internasional.