

OtoInfo.Id-Kopdargap Japstyle Bratstyle Indonesia East Borneo ke-5 resmi digelar. Gelaran tersebut merupakan agenda rutin setiap 6 bulan yang ditujukan sebagai ajang temu kangen dan mempererat silahturahmi seluruh anggota JBI. Berlangsung di Wisma atlet Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur. Kopdargab kali ini mengusung tema Ngelepas di Kota Raja (bejalanan di kota raja).





Setidaknya 10 chapter dari Kalimantan Timur hadir dan sebagian dari luar, bahkan hingga pulau Jawa. Adapun chpater yang hadir yaitu JBI Kadal Gurun (Batukajang), JBI Oil City (Balikpapan), JBI Borneo (Samarinda), JBI Lembuswana (Tenggarong), JBI Eternal Flame (Muara Badak), JBI Bumi Khatulistiwa (Bontang), JBI Black Stone (Sangatta), JBI Raja Alam (Berau), serta undangan dari luar seperti JBI Uluh Itah (Murung Raya, Kalteng) dan JBI South Borneo (Kalsel).
Berbagai kegiatan diinisiasi pun di dalamnya, seperti diskusi untuk kemajuan Jbi, sesi materi dari kepolisian, doa, pertunjukan seni budaya khas Kutai hingga hiburan musik akustik.
“Selain ajang silaturahmi, Kopdargab juga menjadi sarana bertukar pikiran antar semasa anggota dan chapter untuk kemajuan JBI,”tutup panitia. (FD)