MotoGP: Vinales Minta Yamaha Buat M1 Lebih Ramping Sesuai Dirinya

Otoinfo.id – Maverick Vinales mulai protes terhadap Yamaha. Rider yang berganti nomor menjadi 12 ini mengatakan bahwa dimensi M1 terlalu besar baginya. Oleh sebab itu Maverick Vinales meminta Yamaha agar membuatkan untuknya motor yang lebih kecil untuk musim 2019.

Selama 2 tahun ini, Vinales menggunakan M1 dengan dimensi yang cocok untuk Valentino Rossi yang jauh lebih tinggi jika dihitung tinggi badannya. Rossi memiliki tinggi badan 180 cm sementara Vinales hanya 165. cm (5’5 ‘).

Baca Juga:   Jos ! Mekar Group Raih 2 Kategori Penghargaan, Berikut Dua Aktor Dibaliknya

“Dari awal, saya sudah meminta Yamaha untuk membuat motor yang lebih kecil. Karena motor yang saya naiki sampai sekarang terlalu besar untuk saya,” kata Vinales.

Dengan motor yang lebih besar, Vinales mengaku tidak bisa dengan mudah untuk memainkan motor. Nampak Vinales membandingkan ketika masih di Suzuki. “Saya ingat bahwa saya pas sekali dengan Suzuki dan saya bisa melakukan apa saja, sementara dengan M1 saya merasa terlalu besar,” sebutnya.

Baca Juga:   Marquez Nyaman di Atas Ducati dalam Uji Coba Valencia Menjelang MotoGP 2024

Vinales mengakui itu menjadi tugas Yamaha untuk memenuhi permintaannya. Apalagi Vinales ingin musim 2019 menjadi sebuah era balik dari prestasinya. “memang sulit untuk mengubah motor secara keseluruhan. Namun jika beberapa detail dan beberapa hal dari aerodinamika sedikit disesuaikan, saya pikir perbedaannya bisa sangat penting,” tutupnya. MT4

Baca Juga : MotoGP: Marquez, “Jika Vinales Menang, Saya Akan Ganti Nomor.”
Baca Juga : MotoGP: Vinales Sumbang Rp 1,4 Milyar Untuk Pasien Cancer
Baca Juga : MotoGP: Diam-Diam, Vinales Tiru Gaya Lorenzo

Baca Juga:   Tim Drag Bike Stavollfam Menggaet Anca Sinchan, Full Support Racingstart dan ROB1