Otoinfo.id

Portal Informasi Otomotif Indonesia

Motor Kalian Boros BBM? Coba Cek Hal Berikut, Bisa Jadi Inilah Penyebab Keborossannya!

Motor Kalian Boros BBM Coba Cek Hal Berikut, Bisa Jadi Inilah Penyebab Keborossannya!

Otoinfo – Memiliki motor yang bertenaga namun tetap irit bahan bakar adalah dambaan setiap pengendara, tapi bagaimana kalau malah boros BBM? Hal ini membuat aktivitas berkendara sehari-hari yang menyenangkan menjadi mengerikan.

Namun, ada kalanya motor yang biasanya irit bahan bakar menjadi lebih boros, sehingga mengurangi kenyamanan berkendara. Astra Honda Motor (AHM) mengungkap beberapa penyebab motor Anda menjadi boros BBM. Berikut adalah penyebab yang  dikutip dari laman Astra Honda:

1.Filter Udara Kotor

Salah satu penyebab utama motor menjadi boros bahan bakar adalah filter udara yang kotor. Debu dan kotoran seperti minyak yang menempel pada filter dapat menghambat aliran udara ke ruang bakar.

Akibatnya, campuran udara dan bahan bakar menjadi tidak ideal. Kondisi ini menyebabkan pembakaran tidak sempurna, sehingga banyak bahan bakar terbuang sia-sia. Oleh karena itu, sangat penting untuk membersihkan atau mengganti filter udara secara berkala.

2. Tekanan Angin Ban Kurang

Tekanan angin yang kurang pada ban membuat permukaan ban yang menyentuh aspal menjadi lebih lebar. Hal ini menyebabkan laju motor terhambat dan motor terasa lebih berat.

Kekurangan tekanan angin memaksa mesin bekerja lebih keras, yang akhirnya meningkatkan konsumsi bahan bakar. Penting untuk rutin memeriksa tekanan ban dan memastikan tekanan sesuai dengan rekomendasi pabrik.

3. Busi yang Lemah

Busi yang sudah mulai tidak layak pakai ditandai dengan percikan api yang lemah, sehingga proses pembakaran tidak optimal. Hal ini berdampak pada peningkatan konsumsi bahan bakar karena bahan bakar tidak terbakar secara efisien. Busi yang baik adalah kunci untuk pembakaran yang sempurna dan hemat bahan bakar.

Baca Juga:  Kunci Stang Aerox 155 Bermasalah? Ini Solusinya!

Dengan mengetahui penyebab-penyebab tersebut, Anda dapat lebih mudah mengidentifikasi dan mengatasi masalah boros BBM pada motor Anda. Perawatan rutin dan pemeriksaan berkala sangat penting untuk menjaga performa motor tetap optimal dan efisien dalam penggunaan bahan bakar. Otoinfo.

About The Author

Copyright © All rights reserved. | EnterNews by AF themes.