Wednesday, July 2, 2025
spot_img

Pemulihan Bahunya Terasa Lambat, Marc Marquez Latihan Gokart Untuk Terapi

Otoinfo.id – Saat ini Marc Marquez terus berupaya agar bahunya segera pulih seperti semula. Ya, Marc mengalami dislokasi parsial pada bahunya usai terjatuh keras di sesi kualifikasi MotoGP Sepang, Malaysia serta uji coba pascamusim yang berlangsung di Jerez, Spanyol, pada November lalu.

Baca juga : Tutup Tahun 2019, AHM Genjot Kontribusi Ekspor Motor

Dua hari setelah terjatuh di Jerez, ia segera menjalani operasi demi menghindari cedera serupa yang pernah dialami oleh bahu kirinya usai kecelakaan pada 2014, namun kian memburuk lantaran baru dioperasi pada Desember 2018.

Namun, Marquez akhir-akhir ini menyatakan bahwa proses pemulihan kali ini tak semudah bayangannya. Sejauh ini, ia juga baru menjalani latihan di gym dan fisioterapi, dan belakangan menjalani balapan lari gunung di Cervera, Spanyol.

“Saya ingin proses pemulihan saya lebih baik. Rasanya cukup sulit, agak berat. Tahun lalu, saya operasi di bahu kiri, dan pemulihannya berbeda. Kali ini, tampaknya lebih mudah, tapi kenyataannya tidak. Saya harap saya bisa turun di uji coba Malaysia,” ungkap Marquez seperti dikutip dari Marca.

Baca Juga:  Kejutan! Marc Marquez Kembali Bersaing di MotoGP 2024: Siap Rebut Gelar Juara?

Baca juga : Ini Jawara Kontes Modifikasi Unggulan CustoMAXI x YAMAHA Heritage Built Jabodetabek

Proses pemulihan yang tidak sesuai dengan harapannya, kali ini Marc Marquez pun mulai berlatih gokart untuk memeriksa mobilitas bahunya. Ia didampingi oleh Carlos Garcia, yakni fisioterapis anggota Clinica Mobile MotoGP yang mengurusnya tahun lalu dan tahun ini.

Baca Juga:  Dibalik Kecelakaan di Sprint Race MotoGP Spanyol! Misteri dan Dampaknya pada Para Pembalap

“Stimulan baru untuk bahuku! Hari pertama main karting!” ujar Marquez seperti yang ia tulis di akun Twitternya.

Marquez dan para pembalap lainnya dijadwalkan untuk turun lintasan dalam uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 7-9 Februari mendatang, yang dilanjutkan dengan uji coba di Losail, Qatar, pada 22-24 Februari nanti. Sip! Taufik

Baca Juga:  MotorPrix 2021: Efek Pandemi, UJRT Stop Balap, Aset?

Latest Posts