Rantai HSBT Terlihat Kotor Saat Baru, SSS Beri Penjelasan!

Rantai tipe HSBT

Otoinfo.id – Rantai merupakan komponen penting bagi sepeda motor. Rantai juga wajib diperhatikan bahkan harus dirawat dengan ekstra. Karena jika lalai terhadap rantai, maka bisa merugikan si pengendara.

Rantai sendiri banyak seri dan kodenya, seperti merk SSS yang memang sudah kondang di penggemar otomotif roda dua Indonesia. Salah satunya rantai HSBT yang akan dibahas karena banyak anggapan rantai HSBT itu kotor sejak baru.

Baca Juga:   Gir Set SSS Dominan Dipakai Para Jawara di Oneprix 2022 Seri 2 Tasikmalaya

Baca Juga : SSS Beri Tahu Pentingnya ‘First Adjustment’ Pada Rantai Non Seal!

Ternyata anggapan itu salah, menurut penjelasan SSS rantai HSBT memang nampak kotor sejak baru. Itu karena HSBT merupakan penggabungan teknologi konstruksi seamless bushing dan inner plat yang lebih tebal, disertai dengan jenis Grease T khusus. Nah, grease itu yang membuat HSBT jadi nampak kotor dan lengket.

Baca Juga:   Klasemen Sementara Idemitsu Asia Talent Cup 2023 (IATC), Veda Ega Siap Ukir Sejarah!

Baca Juga : Bedakan Gir SSS Buat Balap dan Harian!

“Itu merupakan grease khusus teknologi jepang yang membuat seri HSBT ini optimal untuk motor performa tinggi. Jadi, jangan langsung bersihkan saat membeli rantai seri HSBT ini ya sob, agar rantai lebih awet dan tahan lama,” jelas SSS.

Biasanya rantai ini dipakai untuk kebutuhan balap, bicara soal harga rantai HSBT di kisaran Rp 250 ribu sampai Rp 500 ribu. Aji