Thursday, July 3, 2025
spot_img

Realme C67 Gunakan IP54! Pilihan Tepat untuk Anak Muda di Musim Hujan

Otoinfo – Realme, sebagai brand yang memahami kebutuhan anak muda, menghadirkan Realme C67 sebagai solusi yang tepat untuk menjaga produktivitas di musim hujan.

Smartphone ini membawa peningkatan signifikan di lini C Series, dan satu fitur unggulannya adalah sertifikasi IP54 Water Resistance yang memberikan ketahanan terhadap cipratan air dan debu.

Fitur IP54 Water Resistance ini memberikan keamanan ekstra bagi para pengguna realme C67 dalam menggunakan smartphone mereka di berbagai situasi dan kondisi.

Kehadiran sertifikasi ini membuat realme C67 menjadi pilihan terbaik di rentang harga dua jutaan, terutama saat hujan mengguyur.

IP, yang merupakan singkatan dari “Ingress Protection,” adalah sistem klasifikasi standar yang dikembangkan oleh International Electrotechnical Commission (IEC) untuk menilai seberapa baik suatu perangkat dapat melindungi diri dari paparan benda asing seperti debu dan kelembapan.

Baca Juga:  Alva One: Skutik Listrik Pesaing Yamaha NMAX dengan Desain Mewah dan Teknologi Canggih!

Smartphone ini memiliki peringkat IP54, di mana angka pertama menunjukkan tingkat perlindungan terhadap partikel padat seperti debu, sedangkan angka kedua menandakan tingkat perlindungan terhadap air dan kelembapan.

Dengan peringkat IP5X untuk perlindungan debu, realme C67 cocok untuk penggunaan di luar ruangan atau lingkungan industri dengan banyak debu halus.

Baca Juga:  Sifat Marquez Menurut Dani Pedrosa

Angka kedua, yaitu 4 dalam IP54, menunjukkan perlindungan terhadap percikan air dari berbagai arah, memberikan rasa aman kepada pengguna saat menggunakan smartphone ini saat hujan atau dalam keadaan basah.

Selain itu, realme C67 tidak hanya fokus pada ketahanan terhadap air dan debu.

Smartphone ini juga mengoptimalkan pengalaman pengguna dengan fitur-fitur canggih, seperti kamera 108MP 3x In-sensor Zoom, chipset Snapdragon 685, desain Ultra Slim Body 7,59 inci, pengisian daya cepat 33W SUPERVOOC Charge, dan kemampuan NFC yang ditingkatkan untuk duplikasi kartu akses.

Baca Juga:  Wow! Skutik Terbaru Kymco KRV 180i DDS Bikin Honda PCX Tersaingi! Performa Besar, Harga Terjangkau!

Dengan harga yang sangat terjangkau, realme C67 tersedia dalam dua pilihan warna, Sunny Oasis dan Black Rock.

Keberadaannya sebagai smartphone di lini C Series yang pertama dengan sertifikasi IP54 Water Resistance menjadikannya pilihan yang bijak, terutama di musim hujan.

Untuk memperoleh realme C67, pengguna dapat membelinya melalui kanal penjualan resmi secara online di realme.com atau offline di realme Brand Store dan toko mitra.

Jangan lewatkan informasi terbaru mengenai produk dan layanan realme dengan mengikuti akun media sosial resmi realme Indonesia dan mengunjungi website resmi realme. Otoinfo.

Latest Posts