Otoinfo.id – Kalo sudah antusias berarti ada semangat, bila udah semangat kerap menembus batas. Seperti itu yang ditunjukan Syarif Machmud Alqadrie, bikers yang Agustus nanti genap berusia 51 tahun. Syarif Machmud adalah salah satu peserta yang ambil bagian di kelas R25 Community pada Yamaha Cup Race (YCR) Singkawang, Kalbar (22/4). Jadi selain Yamaha Aerox 155 Cup Community, ada juga kelas komunitas yang lain yakni R25.
Tercatat ada 10 starter yang berani beraksi di Sirkuit Taman Pasir Panjang, Singkawang, Kalbar. “Ini untuk menampung aspirasi teman-teman komunitas R25 yang memang kerap latihan di sirkuit ini. Antusias mereka tinggi dengan dibukanya kelas ini, bahkan udah ada rencana untuk main di Yamaha Sunday Race,” bilang Fendy selaku Manager Service & Motorsport PT. Aneka Makmur Sejahtera, main dealer untuk wilayah Kalbar.
“Event ini mengingatkan pada memori saat dikontrak Yamaha diawal tahun ’90-an. Terimakasih untuk Yamaha yang memberikan wadah lewat YCR sebagai ajang pembinaan bagi talenta muda Kalimantan. Juga untuk teman-teman komunitas untuk menyalurkan hobi balap yang tepat,”ujar Syarif Machmud yang juga menjabat sebagai Ketua KONI Kalbar.
Tak hanya menginspirasi, Syarif Machmud juga memberi edukasi teknik balap,”Terpenting semangat, kalo soal ini memang soal proses. Selain pernah jadi pembalap pro, juga punya pengalaman tampil di YSR dua tahun lalu,”tukasnya. Yup, Syarif Machmud memang tanpa lawan di kelas ini alias meninggalkan jauh. Spiritnya benar-beanr menembus batas! Wawan