Otoinfo.id – Latihan bebas pertama (FP1) kelas AP 250 sudah dilangsungkan. Dalam sesi FP1 ini yang menjadi pembalap tercepat yakni Muklada Sarapuech. Pembalap yang membela tim A.P Hond Racing Thailand ini menorehkan waktu 2 menit 25.949 detik.
Baca Juga :Â Jelang ARRC (Seri 6) Malaysia: Aldi Satya Optimis Podium dan Perbaiki Poin
Sementara diurutan kedua ditempati pembalap asal Indonesia Rafid Topan Sucipto bersama tim Bike Corner SYS KYT Racing Team yang catatan berhasil menorehkan catatan waktu 2 menit 26.460 detik, dan diposisi ketiganya berhasil ditempati Reynaldo Chrisantho Ratukore. Dengan pacuan Onexox TKKR SAG Team, pembalap Indonesia ini mencatatkan 2 menit 26.909 detik.
Berikut hasil FP1 AP 250. Taufik