Saturday, June 28, 2025
spot_img

Drag Bike 2018: Wow! Hanif Pesilat Penyumbang Emas Itu Ternyata Juga Joki!

OtoInfo.Id-Hanifah Yudani Kusumah memang lagi hangat diperbincangkan oleh nitizen lantaran sukes menyumbangkan medali emas di cabang pencak silat Asian Games. Yup, setelah melalui berbagai drama, Hanif berhasil mengalahkan pesilat dari Vietnam di kelas c: 55kg – 60kg (29/8).

Momen Terbaik Pesilat Hanif Merayakan Kemenangan Bersama Presiden Jokowi dan Ketua IPSI Prabowo Subianto Foto : Liputan6.com

Tak hanya sukses mengumandangkan Indonesia Raya, momen Hanif dalam merayakan kemenangannya dengan berpelukan bersama Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) yang juga calon presiden 2019, Prabowo Subianto jadi ‘viral’.Pastinya, jadi momen yang menyejukkan ditengah suhu politik yang makin memanas jelang Pilpres 2019.

Hanif : Joki, Sebatas Rindu Foto : IG hanifan_yk

Menariknya dan ternyata Hanif punya hobi lain selain pencak silat,”Ini hobi saya selain pencak silat, disini tempat saya beruji nyali dengan kuda besi,”tulis Hanif pada akun instagramnya hanifan_yk. Yes, Hanif memang pernah memposting aksinya saat ikuti event drag bike di seputaran Jabar. Meski begitu, Hanif mengaku bahwa hobi melaju diatas lintasan 201 meter alias drag bike hanya sebatas rindu. Keren! Wawan

 

 

Baca Juga:  World SSP300 2019 Assen: Galang Hendra Pratama Alami Masalah Teknis, Gaspol Seri Imola

Latest Posts