Yamaha Vixion (2013) Kediri : Novice Street Racing, ‘Kubestempur’ Super Mewah!

Otoinfo.id -Kubestempur! Ya, nama yang diberikan pada Vixion kelahiran tahun 2013 dari Kota Kediri, Jawa Timur ini. Kubestempur alias ‘Kuda Besi Tempur’ ini mampu membuat orang yang melihatnya seketika jatuh cinta. Adalah Bayu Adi Pratama atau lebih tenar dengan panggilan Bayu sang pemilik modifikasi Vixion beraliran NSR ‘Novice Street Racing’ ini.

Baca Juga:  Komunitas Vixion Modifikasi (V-MOM) Malang: Tetap Solid Sepanjang Masa, Apa Rahasianya?

Pria berumur 23 tahun, kelahiran asli Kediri ini mulai memodifikasi motornya sejak tahun 2014. Konsep awalnya adalah Fashion Daily. Konsep itu bertahan selama 3 tahun. Bosan dengan konsep itu, pada tahun 2018 Bayu pun pindah konsep dengan memilih konsep  NSR ‘Novice Street Racing’.

Baca Juga:   Ini Cari Kebaikan Ala Konsumen Honda di Bulan Ramadhan

Bukan tanpa alasan Bayu memilih konsep tersebut. “Ya Karena motornya terlihat garang tapi masih bisa buat jalan, proses nggak terlalu rumit, nggak terlalu neko neko, biaya juga nggak terlalu banyak”. ujar Bayu.

Bodi

Yamaha Vixion milik Bayu ini memang terlihat sangat elegan nan mewah. Terlebih dari konsep NSR itu sendiri yang mebuat motornya terlihat garang. “Nggak ada transfer bodi sih cuma standar coakan aja di tambah striping custom transparan” ungkap Bayu yang tergabung dalam komunitas YVJK ‘Yamaha Vixion Jari-Jari Kediri’. Apalagi Bayu mengambil tema ‘ Elien Road Car’ yang membuat motor kesayangannya itu sangat Istimewa.

Baca Juga:   Tiga Alasan Sepeda Motor Harus Menggunakan Jalur Lambat

Baca Juga:  Peringatan ‘Vixsy Tuban Selatan’ Ke-3: Ada Kejutan Istimewa!

Prestasi

Herannya lagi motor modifikasi ini dipakai untuk beraktifitas sehari-hari. Yap, Bukan hanya itu saja ‘Kubestempur’ ini memiliki segudang prestasi di kancah kontes motor yang pernah di diikuti. Di antaranya :

  1. Juara 1 Street Racing Tourgab Non Matic 4 Vijar Jatim
  2. Juara 1 Street Racing Jamda Vijar Jatim
  3. Peringatan Juara 1 Jalanan Juara Mexico Mojokerto
  4. Juara 2 Fashion Daily Anniversary VRCL Lamongan
  5. Juara 1 Fashion Anniversary Harian CVRT Tulungagung
Baca Juga:   Sambut Kehadiran Skutik Penjelajah Jalanan Honda ADV150 Di Jatim, MPM Ajak Masyarakat Test Ride Honda ADV150.

Baca Juga:  Jangan Sampai Menyesal, Inilah Pentingnya Kick Starter Saat Memanaskan Motor Injeksi!