Otoinfo.id – Pembalap muda bertalenta Indonesia bakal kembali berlaga di Thailand Talent Cup 2020. Yup, kali ini lewat dua pembalap Veda Ega dan Chessy Meilandri. Mereka akan bertarung di salah satu ajang pencarian bakat untuk menuju jenjang yang lebih tinggi ini.
Kedua pembalap tersebut merupakan binaan Astra Honda Racing Team. Nantinya mereka akan memacu Honda NSF250R. Sebuah motor prototype yang juga digunakan di ajang Asia Talent Cup.
Baca Juga :Â Lanjutkan Tradisi Juara, Trio Bocil ART Yogyakarta Ratakan Sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya
Jadi mereka bukan pertama kalinya wakil dari Indonesia di ajang yang diikuti pembalap dari berbagai negara. Tahun lalu ada Dheyo Wahyu dan Herlian Dandi yang mampu tampil konpetitif. Beberapa seri berhasil dijuarainya.
Baca Juga :Â Motoprix 2019 Tasikmalaya: Duel ECU Std 12 Tahun, Juaranya Chessy!
Menarik ditunggu nih kiprah kedua pembalap Veda Ega dan Chessy Meilandri di Thailand Talent Cup 2020…! Aji